Tips Browsing Cepat dan Aman dengan Google Chrome

Tips browsing cepat dan aman dengan Google Chrome berikut ini didedikasikan untuk para pecinta Google Chrome, khususnya yang merasa sering mengalami kendala dalam kecepatan browsing dan keamanan saat surfing.
Browsing Cepat dan Aman dengan Google Chrome

Sering kita merasa khawatir saat surfing di internet. Masuknya virus, malware, spyware ataupun adware bisa saja melalui link yang kita klik di search engine atau situs tertentu. Disamping itu, terkadang kita juga dijengkelkan karena koneksi internet kita naik turun sehingga menghabiskan waktu kita saat berselancar. Tips browsing cepat dan aman dengan Google Chrome berikut semoga bisa memberikan solusi bagi para pecinta Google Chrome.

Pertama tentu anda harus punya browser Google Chrome, bisa anda download pada link dibawah ini.
Unduh disini.
Selanjutnya dalam tips browsing cepat dan aman dengan Google Chrome yaitu penggunaan addons dan ekstensi rekomendasi dari Digidownload.
Add-Block Plus
Berfungsi untuk memblokir iklan teks, gambar maupun flash pada suatu website sehingga proses loading semakin cepat.
Web of Trust (WOT)
Gunanya untuk memberi rating pada website atau link tertentu, apakah web tersebut terpercaya atau tidak untuk alasan keamanan. Jadi, sebelum anda klik suatu link, anda sudah tau apakah link tersebut layan untuk anda kunjungi.
Flash Block
Sesuai namanya, ekstensi ini berguna untuk mendisable tampilan Flash, Shockwave & Authorware pada website tertentu sehingga memungkinkan anda untuk browsing lebih cepat. Bila anda ingin melihat menu flash yang ada, anda tinggal mendisable flash block.
Personal Blocklist
Bila hasil rekomendasi WOT (lihat nomor 2) menyatakan website tertentu ratingnya buruk, anda dapat memblokir nya dari hasil pencarian di Google dengan menggunakan extensi ini.
FFixer
Bagi anda para facebookers, ekstensi ini menjadi sangat penting karena dapat memperbaiki dan mengatur ulang tampilan atau hal-hal yang mengganggu anda. Kemudahan diberikan karena adanya shortcut keys untuk mengakses fitur-fitur yang ada di facebook.
Tampermonkey
Ini adalah script yang berguna untuk menjalankan script yang sebenarnya dibuat untuk browser lain seperti mozilla sehingga bisa dijalankan dengan baik di Google Chrome.
Google Images - Direct Links
Agar anda bisa lebih mudah untuk mencari gambar-gambar yang anda inginkan, ekstensi ini sangat membantu karena mampu membawa anda langsung ke alamat gambar yang anda cari.
Web2PDFConverter
Ekstensi yang berguna sebagai converter dari halaman web ke bentuk pdf dengan hasil yang sangat memuaskan.

Nah, sekarang anda bisa browsing cepat dan aman dengan Google Chrome sesuai rekomendasi dari “tips browsing cepat dan aman dengan Google Chrome” ala Digidownload.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ingin Untung Main Bola Online Di Sbobet? Jangan Salah Pilih Agen Bola!

VIAR Motor Indonesia - Leading Brand Otomotif Indonesia

Ban Terbaik di Indonesia GT Radial